Jumat, 19 Agustus 2016

Manfaat Kolang Kaling

Manfaat Kolang Kaling. Kolang-kaling atau buah atap adalah buah dari pohon kolang-kaling yang banyak ditemukan dipedalaman Indonesia. Tidak hanya buahnya yang bisa dimanfaatkan oleh manusia, melainkan air atau pun pohonnya sering diambil untuk digunakan dalam berbagai keperluan. Kali ini kita akan lebih banyak membahas mengenai manfaat kolang kaling. Sering kita menemui kolang-kaling disaat bulan puasa, entah karena jatuh musimnya atau karena memang pada waktu puasa penjualan kolang-kaling melonjak tajam.
Bagi Anda penggemar kolang-kaling, kami sajikan beberapa manfaat kolang-kaling dari sumber kutipan manfaat.co.id yang akan membuat Anda semakin menyukai makanan bulat, lonjong, kecil, dan berawarna putih ini. Berikut manfaat kolang-kaling untuk kesehatan. 


Manfaat Kolang Kaling


  1. Manfaat kolang-kaling untuk menguatkan tulang
    Tahukah Anda bahwa kolang-kaling memiliki banyak kalsium didalamnya ? Kolang-kaling sangat baik untuk pertumbuhan tulang dan gigi, selain karena kandungan kalsium didalamnya, kolang-kaling memiliki nutrisi yang hampir sama dengan susu sapi.
  2. Manfaat kolang-kaling untuk diet sehat
    Sedangkan manfaat kedua kolang-kaling adalah untuk diet sehat. Bila Anda sedang dalam masa diet, Anda bisa mengonsumsi kolang-kaling sebagai sumber kalsium untuk tubuh Anda. Karena bila Anda minum susu, keberhasilan Anda dalam menurunkan berat badan cenderung mustahil. Jadi upayakan untuk tetap memenuhi kebutuhan kalsium dalam tubuh, jadi tulang dan gigi Anda tetap kuat meskipun Anda sedang dalam masa diet. Jangan takut mengonsumsi kolang-kaling, karena kolang-kaling tidak akan membuat Anda mejadi gemuk. Justru membuat tubuh Anda memiliki nutrisi yang cukup.
  3. Manfaat kolang-kaling untuk mengobati radang sendi
    Tahukah Anda bahwa kolang-kaling memiliki seyawa yang bernama galaktomanan ? Zat inilah yang memiliki fungsi untuk meredakan sakit dibagian sendi. Oleh karena itulah kolang-kaling baik untuk mengobati radang sendi. Bila Anda mengalami rasa sakit akibat radang sendi, Anda bisa mengonsumsi kolang-kaling rutin setiap harii sampai radang sendi Anda sembuh total.
  4. Manfaat kolang-kaling kaya serat
    Kolang-kaling memiliki kandungan serat yang baik yang dibutuhkan oleh tubuh manusia. Kolang-kaling membuat sistem pencernaan dalam tubuh berjalan lancar dan mencegah sembelit. Untuk itu banyak orang yang mengonsumsi kolang-kaling diwaktu puasa, karena kolang-kaling bisa melancarkan BAB dan membuat perut nyaman.
  5. Manfaat kolang-kaling untuk mencegah osteoporosis
    Telah dibahas diatas bahwa kolang-kaling memiliki kandungan kalsium yang cukup tinggi, untuk itulah bagi para lansia ada baiknya mengonsumsi kolang-kaling agar terhindar dari osteoporosis. 

Demikian adalah manfata kolang-kaling untuk kesehatan. Dengan memanfaatkan kolang-kaling menjadi makanan atau minuman dengan cara yang benar, Anda akan mendapatkan manfaat penuh dari buah satu ini. Selain rasanya yang segar dan kenyal, kolang-kaling bisa diolah dalam berbagai makanan dan minuman lezat. 

Tak heran bila kolang-kaling selalu menjadi favorit bagi para masyarakat Indonesia. Semoga artikel kami dengan bahasan manfaat kolang-kaling bisa menjadi inspirasi bagi Anda, bahwa buah yang kecil dan ditutupi dengan cangkang yang keras bisa menjadikan salah satu makanna sehat. Asal penggunaan kolang-kaling tidak dalam jumlah berlebih, kolang-kaling aman untuk dikonsumsi. 

Ingat selalu untuk mencuci kolang-kaling hingga bersih sebelum Anda mengolahnya menjadi makanan ataupun minuman. Getah yang berasal dari buah kolang-kaling bisa membuat lidah Anda agatl bila tidak dibersihkan dengan baik dan benar. Demikian tips yang kita sampaikan dalam bahasan kali ini, jangan lupa untuk menjaga kebersihan dan kesehatan, manfaatkan tumbuhan tradisional sebagai sumber nutrisi dan obat untuk kesehatan.
Manfaat Kolang Kaling





Sumber: http://www.wesehat.com/2015/06/5-manfaat-kolang-kaling.html#ixzz4HqxWGmZm

KHASIAT KOLANG KALING

KHASIAT KOLANG KALING
Kolang kaling bukanlah makanan asing bagi kita khususnya di Indonesia. Masyarakat sering menyebutnya buah atep. Biasanya kolang kaling banyak tersedia di bulan ramadhan baik sebagai campuran es buah atau sebagai manisan.
Tapi tahukah Ngoret'ers kalau ternyata kolang kaling selain enak juga banyak sekali khasiatnya. Apa saja sih khasiatnya...lets cekidot :
1. Untuk memperkuat tulang
Nah ini dia yang lagi trend di kalangan para lansia. Ternyata mereka rutin mengkonsumsi kolang kaling dengan tujuan untuk memperkuat tulang.
Orang-orang biasanya sangat rajin untuk mengkonsumsi susu karena memiliki kandungan kalsium yang tinggi untuk tubuh, sehingga susu sangat bermanfaat untuk pertumbuhan tubuh, terutama untuk anak-anak yang memang dalam masa pertumbuhan. Akan tetapi susu memiliki risiko berupa kalori yang tinggi, sehingga apabila dikonsumsi secara berlebihan juga sangat tidak baik karena dapat membuat tubuh menjadi kegemukan atau lebih dikenal dengan istilah obesitas.
Pada buah kolang kaling ini setiap 100 gramnya mengandung 91 mg kalsium, sedangkan susu sapi murni pada setiap 100 gram susu sapi murni mengandung 125 mg kalsium. Sehingga dengan begitu mengkonsumsi buah kolang kaling ini juga bisa dijadikan alternatif yang cukup baik sebagai sumber kalsium selain dari susu. Buah kolang kaling ini memiliki manfaat dan khasiat untuk memperkuat tulang dan mencegah terjadinya osteoporosis.
2. Sebagai makanan diet
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh para ahlinya, bahwa pada 100 gram buah kolang-kaling ini mengandung hingga 0,69 gram protein, karbohidrat sebanyak 4,0 gram, kadar abu sebesar 1 gram, dan serat kasar sebesar 0,95 gram. Adapun untuk kadar air pada buah kolang-kaling ini sangat tinggi yaitu hingga 94% yang dengan kadar air tinggi tersebut membuat buah kolang-kaling menjadi sangat segar di tubuh ketika Kamu konsumsi.
Kemudian pada kolang kaling juga terkandung gelatin yang memiliki efek bagi yang mengkonsumsinya akan timbul rasa kenyang, sehingga apabila memang kamu dalam keadaan nafsu makan yang berlebihan, maka jangan khawatir karena buah kolang-kaling ini akan membuat hilang pada nafsu makan yang berlebihan itu. Wah ternyata ada alternatif makanan untuk diet nih.
3. Sebagai obat radang sendi.
Pada buah kolang-kaling memiliki kandungan zat galaktomanan yang memiliki khasiat untuk menyembuhkan atau minimalnya dapat meredakan penyakit pada radang sendi. Jika Kamu dalam proses pengobatan, maka Kamu dapat memakan buah kolang-kaling ini sebanyak 100 gram atau lebih sedikitnya pada setiap harinya. Untuk mengkonsumsi buah kolang-kaling ini dalam keadaan yang demikian maka disarankan untuk dikonsumsi dengan direbus tanpa memakai segala macam perwarna dan gula.
Ada juga yang menyarankan mengkonsumsi kolang kaling 10 butir pada pagi hari dan 10 butir pada malam hari setiap harinya.
4. Buah Kolang kaling kaya akan kandungan serat
Buah kolang kaling mengandung air dan serat yang cukup banyak, dimana serat ini sebuah zat yang bermanfaat bagi kesehatan pencernaan kita, dimana dengannya kita dapat terhindari dari namanya susah buang air besar, sembelit dan bahkan diare sekalipun. Dengan mengkonsumsi 5 sampai 10 butir kolang kaling pada setiap harinya, itu sangat berkhasiat untuk memperlancar pencernaan Kamu, selain itu kolang kaling juga populer dan sangat baik untuk menjalankan program diet yang sehat.
Kandungan serat kasar yang terkandung pada buah kolang-kaling hingga 39%, dimana ini berkhasiat agar dapat melancarkan pencernaan tubuh, kandungan serat disertai karbohidrat yang cukup tinggi membuat kolang kaling bermanfaat untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, selain juga dapat melancarkan pencernaan, dimana Kamu akan dapat lebih mudah dan teratur dalam pembuangan air besar, serta khasiat buah kolang kaling ini juga baik untuk menghindari terjadinya obesitas atau kegemukan pada tubuh.
5. Sebagai Obat gatal-gatal.
Buah Kolang kaling memang sudah tidak diragukan lagi sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, akan tetapi getah pada kolang kaling juga katanya memiliki manfaat untuk dijadikan obat gatal pada tubuh. Akan tetapi untuk menerapkan ini dibutuhkan tutorial dari orang yang sudah dan pengalaman dalam mengobati gatal dengan buah kolang kaling.
So, tunggu apalagi yuk kita coba rutinkan konsumsi kolang kaling meski sudah diluar bulan Ramadhan.

 

Kamis, 19 Mei 2016

Cara membuat Cincau hijau


CINCAU HIJAU

baru pertama bikin cincau hijau ini, daunnya minta temanku yang kebetulan punya tanamannya yang tumbuh subur...selengkapnya
7
  • 조이신

    • MIsja Ali Raja Madridista

      • Ernalinda Chaniago

        • Kalinda Chandra

          • Eric Hariyanto Wijaya

            • Hanif Dyah

              • Siswaty Elfin Bachtiar

                • Yati Yusuf


                Bahan-bahan

                1. secukupnyaDaun Cincau
                2. secukupnyaAir
                +

                  Langkah

                  1. Ini penampakan daun cincaunya, sebelumnya cuci bersih daun dalam baskom.
                    +
                    • Tambahkan air matang suam-suam kuku ke dalam baskom sesuai selera, kalau suka kenyal sekali cukup tambahkan sedikit air kurleb 300-400 ml air matang, kalau suka kenyal lembut tambahin airnya. Kemudian remas-remas daunnya, untuk mempermudah meremas daun2nya, sobek2 dahulu daunnya.
                      +
                      • Remas-remas daun sampai menjadi daun-daun kecil seperti bubur dan mengeluarkan gel-gel yang berwarna hijau.Jangan terlalu kuat meremasnya ya, karena nanti bisa menghasilkan busa yang berlebihan, bisa berpengaruh dengan hasil akhirnya nanti, memerasnya dengan perlahan-lahan saja.
                        +
                        • Setelah dirasa cukup, saring bubur daun ke dalam wadah sambil diremas perlahan.
                          +
                          • ini hasilnya, tinggal tunggu kenyalnya saja, kalau mau cepat masukkan dalam kulkas, siap dibuat minuman yang segar dan menyehatkan.
                            +


                            Jumat, 28 Agustus 2015

                            Donat

                            Bahan-bahan :
                            500 gram Tepung terigu
                            100 gram Gula pasir
                            100 gram Mentega
                            250 ml Susu cair
                            11 gram Ragi instan
                            ¼ sendok teh Baking powder
                            ½ sendok teh Garam
                            2 Kuning telur
                            Cara Membuat Kue Donat :
                            -Campurkan beberapa bahan-bahan berikut : tepung terigu, ragi instan, baking powder dan garam kedalam satu wadah, kemudian aduk hingga merata.
                            -Masukkan kuning telur, lalu aduk dan uleni hingga berbutir halus dan merata.
                            -Tambahkan mentega dan kemudian aduk hingga rata.
                            -Tuangkan susu cair sedikit demi sedikit ke dalam adonan sambil terus diuleni hingga semua tercampur rata dan adonan tidak lengket di tangan.
                            -Diamkan selama kira-kira 15 menit kemudian bulatkan adonan dan tutup dengan kain basah yang bersih. Tunggu sekitar 1 jam.
                            -Bentuklah adonan dengan bentuk donat diasa atau sesuai selera lalu goreng dalam minyak mendidih dengan api yang kecil.
                            -Tunggu hingga adonan mengembang dan berwarna agak kecoklatan, lalu angkat dan tiriskan.
                            -Selanjutnya anda bisa menambahkan coklat atau meses diatas donat yang sudah matang untuk menambah cantik donat anda.

                            Hokkaido Milk Loaf Bread


                            Source: angie’s recipes, modified by me


                            Bahan:
                            375 gr terigu protein tinggi
                            45 gr terigu protein rendah
                            20 gr susu bubuk
                            7 gr ragi instan
                            60 gr gula pasir
                            40 gr telur (1 btr telur, kalau berlebih, buang putihnya)
                            140 gr susu full cream cair dingin
                            140 gr heavy cream (whiped cream cair juga bisa)
                            1 sdt (4 gr) garam halus

                            Cara membuat:
                            1. Ayak tepung terigu dan susu bubuk, tambahkan ragi dan gula pasir. Aduk rata.
                            2. Tambahkan telur dan susu cair sedikit–sedikit, lalu masukkan juga whipped cream, uleni sampai kalis. Terakhir masukkan garam, uleni sampai elastis. 
                            3. Bulatkan adonan. Tutup dengan plastik atau serbet lembab yang bersih. Diamkan 30 menit.
                            4. Kempiskan adonan. Bagi adonan 4 bagian, lalu bulatkan. Diamkan 10 menit.
                            5. Giling adonan lau gulung mamanjang. Lakukan 2 kali. Masukkan dalam loyang ukuran 26x12x11 cm yang sudah dioles dengan margarine. Diamkan 60 – 75 menit.
                            6. Oven dengan suhu 190°C selama 30 menit.